Sharp Luncurkan Kampanye #1langkahSehatkanUdara, Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Tentang Kualitas udara Sehat

- 21 September 2023, 19:01 WIB
Sharp meluncurkan kampanye #1langkahSehatkanUdara, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kualitas udara yang sehat dan segar.
Sharp meluncurkan kampanye #1langkahSehatkanUdara, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang kualitas udara yang sehat dan segar. /Sharp/

 


KABAR BANJAR - Kualitas udara di Jakarta dalam beberapa bulan terakhir kian memprihatinkan. Saat ini, bahkan berada dalam kategori tidak sehat dan tak layak hidup.

Kualitas udara tersebut disebabkan oleh emisi kendaraan bermotor, emisi industri manufaktur hingga kegiatan rumah tangga seperti pembakaran sampah dan lainnya.

Kualitas udara yang buruk dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan yang dapat terjadi di masyarakat seperti batuk, nyeri tenggorokan, hidung berair, dan sesak napas.

Baca Juga: Sharp Corporation Akan Menggelar SHARP Tech Day untuk Memperingati 111 Tahun Inovasi, Cek Cara Mendaftar

Bila tidak ditangani dengan serius, gejala – gejala tersebut dapat memberikan dampak yang lebih buruk seperti : sakit kepala, lemas, mual bahkan kematian.

HA Product Manager PT Sharp Electronics Indonesia Yudha Eka Putra, mengatakan polusi udara yang membayangi perkotaan masyarakat tidak hanya terjadi di luar rumah, polusi udara pun dapat terjadi di dalam rumah.

“Polusi udara dalam ruang biasanya terpicu dari buruknya sistem ventilasi udara dan kebersihan tempat tinggal,” kata Yuda, di Jakarta pada Kamis, 21 September 2023.

Baca Juga: Kunjungan Kerja Menteri Perindustrian RI ke Pabrik PT Sharp Electronics Indonesia, Soroti Inovasi Produk AC

Halaman:

Editor: Dewi Ratna M


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah