Jaga Kondusifitas Keamanan Warga Polres Banjar Gelar Patroli Gabungan

- 23 Maret 2024, 16:59 WIB
Polres Banjar gelar kegiatan Patroli gabungan.*
Polres Banjar gelar kegiatan Patroli gabungan.* /Instagram/@polresbanjar_jabar

KABAR BANJAR - Pasca pelaksanaan Pemilu 2024 ini Polres Banjar menimbang perlu memastikan kondusifitas wilayah hukum Polres Banjar.

Kondusifitas dan keamnana warga menjadi perhatian utama Polres Banjar, dan oleh karena itu dilaksanakan patroli gabungan.

Kegiatan Patroli gabungan tersebut di laksanakan di wilayah Hukum Polres Banjar, Jumat (22/03/2024).

Baca Juga: Polsek Pataruman Polres Banjar Beri Imbauan Pada Penjual Petasan

Kegiatan patroli gabungan Polres Banjar diikuti oleh personel Gabungan dari Satgas-satgas Operasi Mantap Brata 2024.

Patroli mengambil rute dengan start Mako Polres Banjar - Jl. Siliwangi - Banjar Atas - Jl. M. Isa – Simpang 4 Jembatan Baru – Taman Kota – Jl. Mayjen Didi Kartasasmita – Jl Perintis kemerdekaan – Simpang 4 Alun - Alun kota Banjar - Jl Letjen suwarto – Simpang 4 Sopoyono – Jl. Kantor Pos – kembali ke Mako Polres Banjar.

Terkait kegiatan tersebut, Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto,
S.I.K.,M.H. melalui Kasubsi Penmas Si Humas Polres Banjar Aipda Nandi Darmawan,S.H. mengatakan Pelaksanaan Kegiatan Patroli tersebut bertujuan untuk mewujudkan situasi yang aman, damai, dan kondusif pasca pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024.

Baca Juga: Polisi RW Polsek Pataruman Bersiaga 24 Jam

"Untuk itu Kami pun mengucapkan Terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat Kota Banjar yang sudah bersama-sama menjaga Kota Banjar tetap aman dan kondusif selama pelaksanaan Pemilu 2024," Ucap Aipda Nandi.

Halaman:

Editor: Alis Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah