Pilihan Terbaik Hati Diakhiri Materi. Agun : Pejuang Pembentukan Kota Banjar

- 6 Oktober 2023, 21:19 WIB
ANGGOTA DPR RI, Agun Gunandjar Sudarsa didampingi Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjar, H.Dadang R Kalyubi difoto bersama penerima sembako. Terlihat mobil ambulan diparkir di Sekretariat Agun Center Kota Banjar, Jumat (6/10/2023).
ANGGOTA DPR RI, Agun Gunandjar Sudarsa didampingi Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjar, H.Dadang R Kalyubi difoto bersama penerima sembako. Terlihat mobil ambulan diparkir di Sekretariat Agun Center Kota Banjar, Jumat (6/10/2023). /Kabar Banjar/D.Iwan

KABAR BANJAR - Mendukung kesehatan dan kesejahtraan masyarakat di Kota Banjar, Anggota DPR RI, Agun Gunandjar Sudarsa menyerahkan satu unit mobil ambulan dan ratusan paket sembako saat kunjungan kerja di Sekretariat Agun Center Kota Banjar, Jumat (6/10/2023)

Mobil ambulan tersebut secara simbolis diserahkan langsung Agun Gunanjar dan diterima Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjar, H. Dadang R Kalyubi dengan disaksikan ratusan masyarakat dan kader Partai Golkar di Kota Banjar.

" Ambulan yang diberikan ini sebagai wujud mendukung pelayanan kesehatan masyarakat di Kota Banjar ," ucap Agun Gunandjar kepada Kabar Banjar.

Mengomentari Pemilu 2024, dikatakan Agun, saat itu mempersilahkan masyarakat pemegang hak pilih di Kota Banjar untuk memilih calon yang terbaik saja.

" Pilihan terbaik itu sesuai hati dan selalu diakhiri materi. Semoga saja materi berbentuk mobil ambulan dan paket sembako saat kunker sekarang ini memberikan manfaat untuk masyarakat di Kota Banjar ," ucap Agun.

Baca Juga: 72 Mahasiswa Angkatan XIX Diwisuda. Ketua STISIP BP : Bermanfaat untuk Masyarakat

Baca Juga: Penahanan Bule Penggorok Mertua, Dipantau Kedubes Amerika dan Mabes Polri

Baca Juga: Suara Terbanyak Dibawah Sekretaris BPD HE, Calon Pengganti Terkuat

Seperti halnya manfaatnya hasil kerja keras para pejuang pembentukan daerah otonom Kota Banjar tempo dulu. Sampai berhasil terbentuknya Kota Banjar ini.

Menurut Agun, jika tak diperjuangkan memisahkan diri dari Kabupaten Ciamis oleh para pejuang pembentukan Kota Banjar setelah reformasi itu,  dipastikan Kota Banjar ini tidak akan terbentuk seperti sekarang ini.

Halaman:

Editor: Dede Iwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah