Kapolres Banjar Cup, Smash Judi Online dan Pinjol di Hari Bhayangkara Ke-78

- 29 Juni 2024, 18:49 WIB
Tim Bola Voli Kecamatan Langensari meraih juara 1 setelah smash Tim RSUD Banjar di Lapangan Indoor Sport Center Langensari, Kota Banjar, Sabtu (29/6/2024).
Tim Bola Voli Kecamatan Langensari meraih juara 1 setelah smash Tim RSUD Banjar di Lapangan Indoor Sport Center Langensari, Kota Banjar, Sabtu (29/6/2024). /Kabar Banjar/D.Iwan

" Kegiatan positif seperti ini harus selalu dikembangkan untuk menghindari kegiatan negatif salah satunya, seperti judi online, pinjol dan lain lain ," ucapnya seraya berharap semangat olahraga ini dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari untuk menjadi lebih baik.

Diketahui, Turnamen Bola Voli Kapolres Banjar Cup di Lapangan Indoor Gelora Banjar Patroman Langensari Kota Banjar berlangsung selama sepekan, mulai 22 - 29 Juni 2024.

Sebanyak 32 tim mengikuti Turnamen bola voli yang memperebutkan Piala Kapolres Banjar dengan sistem Gugur. Dari 32 Tim, meliputi dari instansi-instansi, perbankan, awak media, organisasi kemasyarakatan, kepemudaan, keagamaan, dan elemen masyarakat lainnya.***

Halaman:

Editor: Dede Iwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah