Ramp Check: Pentingnya Inspeksi Rutin untuk Keamanan Angkutan Penumpang Umum

- 27 Maret 2024, 22:29 WIB
Ramp check kendaraan umum dilakukan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat dan Dishub Kabupaten Pangandaran, Subdenpom III/2-4 Banjar.*
Ramp check kendaraan umum dilakukan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat dan Dishub Kabupaten Pangandaran, Subdenpom III/2-4 Banjar.* /Dok/kabar-priangan.com/Kiki Masduki

KABAR BANJAR - Angkutan penumpang umum dengan jenis kendaraan bus sedang maupun besar memegang peran penting dalam memfasilitasi transportasi masyarakat.

Namun, untuk memastikan keamanan dan kenyamanan penumpang, serta untuk menjaga standar keamanan transportasi umum, pemerintah dan lembaga pengatur transportasi melaksanakan prosedur inspeksi atau ramp check.

Ramp check adalah proses pemeriksaan rutin yang dilakukan oleh otoritas transportasi untuk memeriksa kendaraan bus dan memastikan bahwa kendaraan tersebut memenuhi standar keamanan serta peraturan yang berlaku.

Baca Juga: Operasi Pekat Lodaya 2024: Petugas Patroli Gabungan Amankan Petasan Barbahaya di Pangandaran

Begitupun yang dilakukan petugas gabungan di Kabupaten Pangandaran menjelang mudik Lebaran 2024 pihaknya menggelar ramp check kendaraan umum .

Kegiatan ramp check kendaraan umum yang dilakukan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat dan Dishub Kabupaten Pangandaran, Subdenpom III/2-4 Banjar pada Rabu 27 Maret 2024.

Ramp check kendaraan umum Satlantas Polres Pangandaran dilakukan di terminal tipe B Pangandaran dan pool Bus Budiman Pangandaran.

Kris Wiheryanto selaku analisis Kebijakan Ahli Muda Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Barat mengatakan, sasaran ramp check ini kepada angkutan penumpang umum dengan jenis kendaraan bus sedang maupun besar.

"Untuk yang di sasarnya di antaranya dari sisi operatornya atau sopir, kelengkapan administrasi sopir berupa dilengkapi SIM atau tidak, kemudian sesuai atau tidak SIM nya untuk membawa kendaraan tersebut," kata Kris. (Dikutip dari kabar-priangan.com)

Halaman:

Editor: Alis Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah