Laga Perdana, Timnas U-16 Indonesia Sukses Meraih Kemenangan atas Singapura 3-0

22 Juni 2024, 15:32 WIB
Timnas U-16 Indonesia Sukses Meraih Kemenangan.* /innstagram/@boing7319

KABAR BANJAR - Pada laga perdana Grup A ASEAN Cup U-16 2024 Timnas U-16 Indonesia berhasil meraih kemenangan atas Singapura dengan skor 3-0.

Dengan kemenangan tersebut kini Timnas U-16 Indonesia berada di urutan nomor satu sementara grup A.

Pertandingan perdana Grup A berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (21/6/2024), pukul 19.30 WIB.

Baca Juga: INI! Dua Amunisi Baru yanga Akan Perkuat Skuad Timnas Indonesia saat Lawan Filipina

Di Grup A ASEAN Cup U-16 2024 ini Timnas U-16 Indonesia posisi klasemen nya di tempel ketat oleh Laos.

Karena Laos sendiri memiliki poin yang sama yaitu 3 setelah timnya berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 3-0.

Dalam pertandingan Timnas U-16 Indonesia melawan Singapura, di babak pertama Mierza berhasil mencetak gol ke gawang Singapura dan merubah skor kacamata menjadi 1-0.

Baca Juga: Kesalahan Individu saat Laga Timnas Indonesia vs Irak, Ini Kata Shin Tae yong!

Gol tersebut berhasil diciptakan pemain timnas u-16 Indoneia melalui sundulannya yang memanfaatak bola lemparan Fabio.

Lemparan bola Fabio persis ala Pratama Arhan langsung ke ara kotak fenalti sehingga mampu disundul pemain Idonesia dan terciptalah gol.

Dua gol berikutnya berhsil diciptakan lewat aksi yang memukau oleh Evandra dan Alberto.

Asuhan Nova Arianto rupanya tidak sia-sia di pertandingan perdana ini, terbukti mereka berhasil mengunci skor hingga akhir pertandingan menjadi 3-0.

Timnas U-16 Indonesia masih harus menjalani dua pertandingan lagi di Grup A yaitu melawan Laos dan Filipina.

Pada laga kedua Grup A ASEAN Cup U-16 2024, Laos akan bertemu Singapura pada pukul 15.00 WIB.

Sedangkan, timnas U-16 Indonesia bertemu Filipina pada pukul 19.30 WIB.
Kedua pertandingan itu digelar di Stadion Manahan, Senin (24/6/2024).***

Editor: Alis Nugraha

Tags

Terkini

Terpopuler