Aksi Massa Long March Bela Muslim Gaza Dikawal Aparat Gabungan

- 9 Juni 2024, 18:43 WIB
Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya turun langsung melakukan pengawalan ratusan massa yang long march keliling Kota Banjar, Minggu (9/6/2024).
Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya turun langsung melakukan pengawalan ratusan massa yang long march keliling Kota Banjar, Minggu (9/6/2024). /Kabar Banjar/D.Iwan

KABAR BANJAR - Ratusan massa yang tergabung Forum Muslim Kota Banjar melakukan aksi long march bela muslim di Gaza dengan berkeliling Kota Banjar, start dan finish di Taman Kota (Tamkot) Lapang Bhakti Banjar, Minggu (9/6/2024).

Wujud pembelaan terhadap muslim di Gaza, sejumlah tokoh orasi dan merasakan keprihatinan atas nasib muslim di Gaza selama ini. Usai orasi,  ratusan massa bergerak dan long march dengan rute, start dari Tamkot Lapang Bhakti Banjar, Jalan Perintis Kemerdekaan, Jalan Letjen Suwarto selanjutnya melintasi Jalan Hoegeng, Jalan Dewi Sartika dan kembali ke Tamkot Banjar.

Aksi massa bela muslim Gaza long march keliling Kota Banjar, start dan finish di Tamkot Lapang Bhakti Banjar, Minggu (9/6/2024).
Aksi massa bela muslim Gaza long march keliling Kota Banjar, start dan finish di Tamkot Lapang Bhakti Banjar, Minggu (9/6/2024). Kabar Banjar/D.Iwan
Aksi massa long march ini mendapatkan pengawalan dan pengaman langsung Kapolres Banjar AKBP Danny Yulianto melalui Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya.

" Pengawalan pengamanan aksi massa oleh Polres Banjar ini dibantu  Personel Kodim 0613/Ciamis, Sat Pol PP, dan Dishub Kota Banjar ," ucap Wakapolres Banjar.

Dijelaskan Wakapolres Banjar, pengamanan dan pengawalan yang dilaksanakan saat itu mulai lokasi titik kumpul, penjagaan persimpangan jalan yang dilewati massa long march yang keliling Kota Banjar mulai Tamkot sampai kembali ke Tamkot Banjar lagi.

" Pengawalan ini semua untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan aksi.  Alhamdulillah, mulai awal aksi sampai akhir berjalan aman dan lancar ," ucapnya.

Pada kesempatan itu, seorang Panitia Aksi mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas pengamanan yang dilaksanakan oleh Polres Banjar bersama Kodim 0613/Ciamis, Sat Pol PP, dan Dishub Kota Banjar.***

Editor: Dede Iwan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah